oleh

Mencapai Indonesia Emas 2045, Prabowo: Harus Ada Ekonomi Pancasila

JAKARTA, TEKAPE.co — Isu Indonesia Emas 2045 menggelinding sebegitu cepatnya di dalam ruang batin masyarakat di Nusantara.

Dengan perencanaan sedemikian rupa, para pemikir bangsa, termasuk rakyat kalangan “bawah” memikirkan soal kemakmuran, keadilan, dan kesejahteraan.

Konsep Indonesia Emas ini kemudian ditegaskan oleh bakal Calon Presiden (Bacapres) Prabowo Subianto dalam akun media sosialnya.

“Bagaimana cara mencapai Indonesia Emas 2045? Kita harus percaya, mazhab kita, formula kita, rumus kita harus Ekonomi Pancasila. Inilah yang menjadi pegangan dan keyakinan saya dalam menghadapi ekonomi politik kebangsaan,” tulis Prabowo, Rabu (16/08/2023).

Kata Prabowo, ekonomi Pancasila memiliki dasar dari prinsip dan nilai yang terkandung di dalam bentuk filosofis, yakni religiusitas.

“Ekonomi Pancasila adalah ekonomi yang didasarkan kepada prinsip-prinsip dan nilai-nilai yang ada pada dalam filosofi kita, bahwa ekonomi kita harus didasari nilai-nilai religius dan yang dapat mewujudkan persatuan nasional,” tandas Menteri Pertahanan itu.

“Karena itu harus terjadi pemerataan pembangunan, kita tidak boleh ada daerah yang tertinggal dari kebijakan-kebijakan nasional,” sambungnya.

Di juga mengungkap, “Jokowinomics adalah aplikasi nyata dari Ekonomi Pancasila, yaitu dalam bentuk program safety net unggulan yang di antaranya Kartu Indonesia Sehat, Kartu Indonesia Pintar, Kartu Sembako, Program Keluarga Harapan, dan BLT Dana Desa.”

“Dan itu harus kita akui bagaimana manfaat yang dirasakan rakyat kita. Sehingga, ini adalah cara kita menuju Indonesia Emas.” terangnya. (*)

Komentar