oleh

Megahnya Masjid Islamic Center Samarinda, Surga Bagi Pencinta Wisata Religi

TEKAPEKALTIM — Saat melintasi jembatan Sungai Mahakam, kamu akan dibuat terpanah pada sebuah bangunan megah yang sangat indah.

Bangunan bergaya arsitektur khas Turki dengan kombinasi unsur Eropa, Timur Tengah, dan Indonesia itu adalah Masjid lslamic Center Samarinda.

Bernama resmi Masjid Baitul Muttaqien, masjid indah ini tepatnya terletak di Teluk Lerong Ulu, Kota Samarinda, Provinsi Kalimantan Timur, Indonesia.

Masjid ini memiliki luas bangunan utama 43.500 meter persegi. Untuk luas bangunan penunjang adalah 7.115 meter persegi dan luas lantai basement 10.235 meter persegi. Sementara lantai dasar masjid seluas 10.270 meter persegi dan lantai utama seluas 8.185 meter persegi. Sedangkan luas lantai mezanin (balkon) adalah 5.290 meter persegi.

Berkubah besar dengan menara yang menjulang tinggi ke langit, pasalnya masjid Islamic Center Samarinda merupakan salah satu masjid terbesar yang ada di Asia Tenggara.

Desain menaranya terinspirasi oleh menara Masjid Nabawi di Madinah. Jumlahnya ada tujuh buah, satu menara induk dan enam menara yang yang lebih kecil di bangunan masjid. Menara induk memiliki tinggi 99 meter, menyimbolkan jumlah Asma’ul Husna. Sedang enam menara lainnya merupakan simbol rukun iman.

Saat memasuki bangunan utama masjid, kamu akan menaiki 33 anak tangga sebagai simbol dari jumlah biji tasbih.

Tak kalah megah pula, pada ruang utama shalat masjid ini. Penggunaan material granit pada lantai dengan pilihan warna krem muda beraksen garis vertikal hitam semakin padu dengan dinding mihrab berwarna gelap.

Masjid Islamic Center Samarinda, selain menyuguhkan rumah ibadah yang menyejukkan dengan beragam fasilitas yang menarik, sangat cocok untuk jadi tujuan wisata religi.

Di sini kamu juga bisa belajar atau mengkaji ilmu agama lebih dalam. Selain menyediakan perpustakaan, banyak ruang-ruang yang bisa kamu jadikan sekedar untuk duduk-duduk santai dan melakukan silaturahmi bersama teman atau kerabat kamu. (apl/adv/dispar)

Komentar